Rahasia Manfaat Hijab Untuk Kesehatan dan Rahasia Hikmah Di Balik Hijab
Apa bukti bahwa aturan berbusana hijab—yang harus menutup aurat—itu bermanfaat bagi kaum hawa? Setidaknya ini merupakan salah satu pertanyaan kaum hawa yang ingin mengetahui rahasia hikmah manfaat berbusana hijab bagi mereka. pertanyaan ini bisa dijawab dengan gambaran yang cukup sederhana.
img pixabay.com |
Begitu pula perempuan, mereka disifati sebagai makhluk yang memiliki harta berharga yang harus ditutupi. Dengan menutup perhiasan (aurat), berarti mereka menghargai diri mereka sendiri. Adapun lelaki yang ingin melamarnya, pastinya adalah lelaki yang memilih berdasarkan kebaikan perempuan, bukan karena aurat yang terumbar. Seringkali lelaki memilih perempuan yang mengumbar aurat karena melihat kemolekan auratnya, bukan karena hatinya. Jika suatu saat kecantikannya hilang, lelaki tersebut pastinya akan meninggalkannya karena yang dipilih adalah kemolekan tubuh, bukan karena cinta yang tulus atas kebaikan wanita tersebut.
Tak hanya itu, Hijab juga memberi manfaat yang luar biasa serta hikmah yang besar bagi kita.
Hikmah Manfaat Kesehatan Dalam Berhijab
Mungkin sebagian perempuan memahami bahwa berhijab membuat kepala panas dan menjadikan rambut rontok. Faktanya tidak demikian. dr. Dewi Inong, SpKK, dokter Spesialis Penyakit Kulit dan Kelamin ini dalam penelitiannya menyimpulkan bahwa bahwa ternyata busana muslimah itu menyehatkan untuk rambut dan kulit.dr. Inong membandingkan rambut 50 perempuan berjilbab dan 50 perempuan tidak berjilbab. Hasilnya, tidak ditemukan hubungan yang berarti antara berjilbab dengan kerontokan rambut. Fakta mengejutkan terungkap bahwa berdasarkan pengalaman, setelah berjilbab, rambut justru lebih sehat, lebih hitam, dan tidak kering, karena terlindung dari sinar matahari.
Jangan dikira perempuan yang berpakaian hijab menjadikannya kekurangan vitamin D. Anggapan ini sama sekali tidak benar. Menurut penelitian seorang dokter ahli vitamin D dari Amerika yang ditemui oleh dr. Inong mengatakan bahwa vitamin D dapat diperoleh secara langsung dengan berjalan kaki selama 30 menit di pagi hari cukup dengan bagian wajah dan tangan yang terbuka. Hal ini sesuai dengan aturan hijab yang membatasi aurat selain wajah dan telapak tangan.
Salah satu pertanyaan yang mungkin seringkali mengganggu keimanan adalah, mengapa aturan berbusana perempuan berbeda dengan laki-laki. Dalam kata lain, mengapa aurat perempuan berbeda dengan aurat laki-laki. International Dermal Institute merilis penelitian tentang perbedaan kulit antara laki-laki dan perempuan, yang salah satunya adalah Kulit wanita lebih tipis daripada kulit pria sehingga lebih rentan terhadap kerusakan kulit yang disebabkan sinar matahari. Sungguh merupakan suatu hikmah yang luar biasa, bahwa perempuan diwajibkan menggunakan hijab salah satunya adalah karena kulit perempuan lebih rentan terhadap pengaruh lingkungan.
Konon di Australia juga tengah digalakkan pemakaian baju yang menutupi hampir seluruh kulit. Jumlah penderita kanker kulit di Australia sangat tinggi karena mereka yang berkulit putih berusaha menggelapkan kulitnya dengan berjemur. Menurut penelitian, para penderita kanker kulit kebanyakan adalah kaum wanita.
Rahasia Hikmah Busana Hijab
Berhijab Tambah Cantik
Selain untuk menutup aurat, berhijab dengan menggunakan jilbab misalnya, merupakan salah satu cara untuk membuat diri tampil cantik. Cukup banyak orang yang menilai bahwa berhijab mampu membuka tabir kecantikan diri seorang wanita dengan cara menutup aurat yang bisa menjaga kehormatannya. Hijab yang membuat wanita lebih cantik ini dirasakan oleh artis dan pemeran sinetron, Dude Herlino yang menilai bahwa istrinya, Alyssa Soebandono, menjadi lebih cantik dengan berhijab.Hal yang sama juga dirasakan oleh Terry Putri. Setelah memahami adanya perintah berhijab dalam agama Islam, artis kelahiran Banjarmasin ini pun membulatkan tekad untuk menutup seluruh auratnya demi menjalankan ajaran agama. Pengalaman pribadinya menyebutkan bahwa penggunaan hijab tidak akan mengurangi aktivitas dalam bekerja. Ia pun mengakui dengan berhijab menambah kecantikan dan bisa berdakwah.
Pengalaman hijab yang menambah cantik ini juga terpancar dari diri Pramaisshela Arinda Daryono, yang dikenal dengan panggilan Maissy, mantan penyanyi cilik pada era 90-an. Kenyataan ini dilontarkan oleh temannya, Chikita Meidy yang mengatakan tentang Maissy, “Sekarang Dia terlihat sangat cantik mengenakan hijab.” Berhijab memang menciptakan karakter anggun yang kuat pada diri perempuan.
Meninggalkan dikarenakan merasa menjadi kurang cantik bukanlah alasan yang tepat dalam menjalankan perintah hijab. Allah menuntut manusia untuk menaati seluruh perintahnya tanpa pilah-pilih atau atas dasar kepentingan pribadi. Lagipula, dewasa ini banyak sekali mode hijab yang bisa membuat kecantikan seorang wanita menjadi terpancar keluar. Begitu pula dirinya menjadi terhormat karena menutup aurat. Berhijab mampu menambah kesan cantik, anggun dan modis wanita muslimah.
Berhijab Tambah Kebaikan & Rezeki
Setiap ajaran yang diberikan kepada umat manusia pasti membawa kebaikan bagi umat manusia itu sendiri. Allah mengharamkan mendekati zina, karena zina nyatanya mampu mendatangkan penyakit mematikan yang disebut AIDS. Allah juga mengharamkan segala makanan yang memabukkan karena bisa merusak akal dan moral. Begitu pula dengan berhijab, Allah menurunkan perintah hijab bukan tanpa sebab. Ada banyak rahasia di balik perintah Allah ini.Salah satu hikmah berhijab adalah dengan hijab itulah wanita mampu memproteksi diri dari perbuatan buruk serta godaan lawan jenis yang mungkin saja mampu mengancam dirinya. Hijab mampu menguatkan karakter proteksi diri dimana orang yang ingin berinteraksi dengan wanita berhijab akan menjaga norma-norma kebaikan karena menyesuaikan lawan interaksinya. Berbeda dengan wanita yang mengumbar aurat—bahkan terlalu vulgar—besar kemungkinan orang yang sebenarnya baik, potensi “menggoda” dalam dirinya akan muncul. Sebaliknya, berhijab mampu menghidupkan potensi “menjaga kehormatan” dari orang yang ingin berinteraksi dengannya.
Inilah core (inti) dari manfaat berhijab, bahwa berhijab mampu mendapatkan kebaikan yang semakin lama semakin berkembang. Dan kebaikan yang berkembang ini akan mendatangkan kebaikan yang lain tanpa diduga-duga. Keajaiban ini telah dialami oleh Lufya Omar, seorang penyanyi dan juga pelakon yang memutuskan untuk berhijrah menuju hijab ini mengakui rezekinya bertambah selepas dia membuat keputusan untuk berhijab penuh. Hal yang sama juga dialami oleh Zaskia Sungkar yang mengaku rezekinya tambah banyak. Bahkan tidak hanya rezeki berupa materi, ketenangan hati pun ia dapatkan setelah berhijab.
Inilah hikmah luar biasa yang diberikan Allah kepada hambanya yang mau menjalankan segala perintahnya secara ikhlas. Bagi kalangan tertentu yang merasa bahwa berhijab mampu mengurangi rezeki, ini adalah pemahaman yang salah. Ini adalah pemahaman rasional dangkal yang hanya memperhatikan sisi luar saja, tidak sisi yang mendalam. Seringkali keajaiban Allah itu datang dan bertentangan dengan pemahaman rasional manusia.
Sebaliknya, zina adalah penghambat rezeki. Zina mata dengan melihat aurat yang bukan muhrim, yang bisa diikuti oleh zina mulut, tangan, dan lain sebagainya, itu adalah hal-hal yang sebenarnya menutup rezeki. Jika Anda laki-laki, maka mulailah menjaga mata agar terhindar dari zina mata yang mampu memancing zina yang lain. Jika Anda perempuan, maka perhatikanlah auratmu. Dan jadilah agen penggerak yang mengajak orang lain untuk menikmati indahnya berhijab.
Pengalaman menakjubkan pernah dialami oleh Andrew Darwis, pendiri situs komunitas terbesar Indonesia bernama Kaskus. Ketika dirinya memutuskan untuk menghapus konten pornografi, dirinya sempat pesimis juga. Waktu itu ia berpikir bagaimana mungkin Kaskus bisa laku kalau content dewasanya dihapus. Tapi di luar dugaan sebelumnya, setelah konten pornografi dihapus, jumlah member Kaskus malah naik sebesar 300%. Hal ini disebabkan karena image Kaskus menjadi positif, dan banyak kaum wanita memutuskan menjadi member karena merasa nyaman dengan Kaskus.