Apa Pengertian Nuzulul Quran?
Makna Nuzulul Quran
Mungkin kita sering mendengar istilah Nuzulul Quran tetapi kita tidak tahu apa nuzulul quran. Sebenarnya kata nuzulul Quran itu merupakan kata yang diambil dari bahasa Arab, yaitu نزول القرآن yang jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia berarti "Turunnya al-Quran".Adapun secara istilah, nuzulul Quran adalah proses turunnya al-Quran dari lauh mahfudz ke Baitul Izzah di langit dunia serta diturunkannya al-Quran kepada Nabi Muhammad Saw. berangsur-angsur selama 23 tahun.
Nuzulul Quran juga menjadi nama untuk acara peringatan turunnya al-Quran yang biasanya diperingati pada tanggal 17 Ramadhan setiap tahunnya.
Hal ini karena masyarakat percaya bahwa al-Quran diturunkan pada malam tanggal 17 Ramadhan, sehingga mereka memperingati turunnya al-Quran tersebut dengan acara nuzulul quran.
Proses Nuzulul Quran atau Turunnya al-Quran
Setelah kita mengetahui tentang apa artinya nuzulul quran pada bagian ini kita akan membahas tentang bagaimana proses nuzulul Quran atau turunnya al-Quran.Ada beberapa pendapat yang mencoba menjelaskan tentang bagaimana turunnya al-Quran hingga sampai ke pada umat manusia di bumi.
Apa Pengertian Nuzulul Quran? |
Adapun pendapat yang paling kuat yaitu pendapat mayoritas ulama yang disandarkan kepada Ibnu Abbas menyebutkan bahwa al-Quran turun secara keseluruhan pada malam lailatul Qadar di bulan Ramadhan ke baitul Izzah di langit dunia.
Setelah dilangit dunia itu, al-Quran diturunkan secara berangsur-angsur kepada Nabi Muhammad Saw. melalui malaikat Jibril dengan berangsur-angsur selama 23 tahun.
Itulah informasi tentang apa arti nuzulul quran dan apa pengertian nuzulul quran, yaitu secara singkat nuzulul quran berarti turunnya al-Quran dari Allah hingga sampai kepada Nabi Muhammad Saw.