Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Syarat dan ketentuan lomba Pidato Terbaru

Contoh Syarat dan ketentuan lomba Pidato Terbaru, Pidato yang termasuk kegiatan public speaking banyak diselenggarakan sebagai sebuah perlombaan. 

Sebagaimana perlombaan pada umumnya, lomba pidato pun ada syarat dan ketentuan yang dilakukan. 

Pada kesempatan kali ini kangdidik.com ingin berbagi tentang Contoh Syarat dan ketentuan lomba Pidato Terbaru agar bisa menjadi referensi ketika ingin menyelenggarakan lomba pidato.

Apa itu Pidato dan Lomba Pidato?

Pidato sendiri merupakan sebuah cara untuk pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditujukan kepada orang banyak untuk menyampaikan informasi, ucapan selamat, memberi sambutan atas kedatangan tamu, memperingati hari-hari besar tertentu, dan berbagai bentuk kegiatan lainnya.

Pidato itu sendiri memiliki beragam tujuan yang di antaranya adalah untuk memberikan pemahaman atau informasi penting yang harus diketahui oleh orang banyak, meyakinkan pendengar dengan cara bahasa yang argumentatif dan juga supaya orang lain merasa senang dengan bahasan yang menghibur.

Pidato juga bisa dimaksudkan untuk memberikan pengaruh pada orang lain agar bersedia untuk mengikuti kemauan yang diinginkan oleh orang yang berpidato secara sukarela atau dalam bahasa yang lebih singkat yaitu persuasif.

Adapun lomba pidato itu sendiri merupakan lomba yang dilaksanakan untuk berkompetisi dalam berpidato. 

Kompetisi pidato ini bisasanya dilakukan oleh pihak tertentu seperti sekolah untuk menjaring murid yang berprestasi dalam kemampuan berpidato.

Pada kesempatan kali ini, kangdidik.com akan berbagi informasi tentang Contoh Syarat dan ketentuan lomba pidato Terbaru yang bisa anda pakai.

Contoh Syarat dan ketentuan lomba pidato Terbaru

Syarat Dan Ketentuan Lomba Pidato Antar Siswa Sma / Smk Dan Sederajat Dalam Rangka Memperingati Hari Sumpah Pemuda

A. Syarat Perlombaan Pidato dan Peserta Lomba Pidato

1. Peserta adalah Siswa maupun siswi SMA/SMK dan sederajat baik Negeri dan Swasta dari seluruh sekolah di wilayah kota Surabaya.

2. Pendaftaran peserta dilakukan dengan menyerahkan fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa dengan menyertakan surat tugas/delegasi dari sekolah.

3. Durasi video pidato minimal 5 menit dan maksimal adalah 10 menit dengan didahului menyebutkan nama diri.

4. Tema lomba pidato adalah sebagai berikut:
Kontribusi Pemuda Bagi Bangsa di Era Digital

5. Pakaian menggunakan pakaian atau asesoris perjuangan maupun bendera merah putih.

6. Peserta harus datang 15 menit sebelum perlombaan pidato dimulai.

7. Peserta yang tiga kali dipanggil saat lomba dimulai dan tidak hadir maka dinyatakan mengundurkan diri.

B. Kriteria Penilaian Lomba Pidato

Pidato akan dinilai sesuai dengan kriteria berikut:

1. Kesesuaian Tema, Judul Dan Isi Pidato

Peserta pidato harus menyampaikan identitas diri dan judul pidato yang sesuai dengan tema pada awal memulai pidatonya. 

Isi pidato merupakan inti dan substansi apa yang disampaikan dalam berpidato. Dalam hal ini penilai atau juri akan mengukur kesesuaian tema, judul dan isi yang dibawakan oleh peserta, yang artinya semakin sesuai tema pidato dengan tema yang telah disebutkan di atas maka semakin tinggi nilai yang akan diperoleh.

2. Sistematika Atau Tahapan Penyampaian Pidato ( Pembuka, Isi, Penutup)

Seluruh peserta harus menyampaikan pidato dengan tata  urutan pembukaan, isi dan penutup yang harus dibawakan dengan tepat oleh peserta lomba pidato. Jika ada salah satu yang kurang maka akan menjadi nilai minus.

3.  Menggunakan Bahasa Yang Bagus dan Menarik Audience

Bahasa harus disesuaikan dengan bahasa yang umum digunakan dalam berpidato. Hal ini tidak mengharuskan pidato harus menggunakan bahasa yang baku dan kaku, tetapi lebih tepat bahasa yang bisa dipahami dan dinikmati oleh audience / pemirsa serta komunikatif. 

4. Substansi atau Isi Pidato

Makna dan substansi pidato sepanjang sesuai dengan tema dan judul yang disampaikan, peserta boleh menyampaikan kritik, pujian, cacian serta hal-hal lain baik yang berkonotasi negativ, positiv dan sejenisnya sepanjang masih dalam koridor yang tidak melanggar hukum kesopanan dan etika budaya Indonesia.

5. Vokal/ Artikulasi/ Intonasi Dalam berpidato

Intonasi yang tepat untuk suara pelan dan suara keras sesuai dengan isi untuk menghidupkan suasana saat berpidato akan menjadi kunci penilaian yang sangat menentukan.

6. Gaya/ Mimik dan Improvisasi Dalam berpidato

Selain intonasi mimik wajah juga sangat menentukan tingginya penilaian oleh juri atau penilai, peserta boleh bergaya profesional seperti seorang ustad, pendakwah, atau seorang orator politik sepanjang bisa memainkan , mimik / ekspresi wajah dan gerak tubuh yang bagus sehingga mampu lebih menghidupkan isi pidatonya dan menarik audiens.

7. Ketepatan Waktu Dalam berpidato

Waktu yang baik didalam lomba pidato ini minimalnya keseluruhan bisa selesai kurang dari 5 menit, namun jika harus diperpanjang karena substansinya yang sangat padat, maka keseluruhan maksimal tidak lebih dari 10 menit.

Syarat dan ketentuan Lainnya Dalam lomba pidato

1. Pidato akan dinilai dan diseleksi oleh juri berkompeten yang sudah ditentukan, selanjutnya akan ditentukan pemenangnya dengan urutan JUARA I, II, III.

2. Pengumuman pemenang / juara-juara akan dimumkan setelah lomba berakhir. Pengumuman dilakukan oleh perwakilan juri. Hasil keputusan juri tidak bisa diganggu gugat.

Itulah informasi tentang Contoh Peraturan Lomba Pidato, Syarat dan Ketentuan Lomba Pidato. Semoga bermanfaat dan terimakasih sudah berkunjung di website kangdidik.com