Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Mengikuti Kursus Berbayar (Online dan Offline)

Beberapa waktu yang lalu saya pernah mengikuti kursus berbayar dengan nominal yang tidak sedikit. 

Kursus ini tentang cara mendapatkan uang dari internet melalui media blogging. 

Belajarnya bisa online maupun offline dengan cara datang langsung ke markas mentornya.

Saya sendiri memilih datang langsung kesana karena lebih leluasa dalam bertanya, apalagi saya memang pemula dalam dunia blogging.

Setelah belajar dan menerapkan ilmu yang didapat, kesimpulan saya, Cara ini tidak benar, kenapa demikian ?? karena teknik yang diajarkan adalah blogging dengan cara paid traffic. 

Intinya, cara ini menyuruh orang lain untuk mengklik iklan yang ada pada blog kita.

Kenapa saya katakan cara yang tidak benar ? karena paid traffic ini dilarang dan dapat merugikan pihak lain, yang dalam hal ini adalah pengiklan (advertiser).

Kenapa saya tertarik mengikuti kursus berbayar ?

Ada beberapa hal yang membuat saya memutuskan mengikuti kursus ini, yang pada intinya waktu itu saya terlalu berambisi ingin mendapatkan uang cepat dari internet. 

Saya gampang terpengaruh oleh orang lain tanpa mencari referensi dulu kepada mereka yang sudah berpengalaman dalam dunia blogging.

Biaya kursus yang saya ikuti ini sekitar 6 jutaan, dan biaya modal untuk kebutuhan blogging habis sekitar 3 jutaan, plus biaya lain-lain kalau dihitung bisa lebih dari 10 jutaan.

Singkat cerita, hasilnya ZONK.. dan saya memutuskan untuk tidak melanjutkan blogging dengan cara seperti itu.

Tips mengikuti kursus berbayar

Nah.. buat kamu yang mau mengikuti kursus blogging, perhatikan beberapa tips kangmasian berikut ini:

1. Kenali identitas pematerinya

Hal pertama yang harus kamu perhatikan, kenali siapa pemateri atau mentornya. Dia bekerja sendiri atau ada tim yang membantunya.

Saat ini ada facebook, IG, dan youtube untuk mencari tau profile atau identitas pemateri. Jangan ikuti kursus yang pematerinya tidak aktif di media sosial atau jarang nongol dan berinteraksi dengan media online.

Liat juga pertemanan dan interaksinya di facebook. Apakah dia aktif di facebook ? atau hanya nonggol ketika ada perlunya saja. Orang yang jarang aktif di facebook biasanya sulit dihubungi ketika kita ada perlu.

2. Lihat dengan teliti websitenya

Setiap kursus berbayar umumnya ada website atau lapak promosinya yang biasa disebut landingpage. 

Di Landingpage ini semua informasi harusnya sudah tertera dengan jelas, tapi terkadang ada yang sengaja tidak ditampilkan. 

Oleh karena itu, biar kamu tidak salah ambil kursus, perhatikan beberapa hal ini :
  • Tanyakan teknik apa yang akan dipelajari (SEO, paid traffic, news, atau yang lain)
  • Pastikan ada list materi yang akan dipelajari
  • Bagaimana media belajarnya ? (baik online maupun offline)
  • Sampai kapan support belajarnya ?
  • Biaya kursus harus tertulis dengan jelas
  • Tanyakan, apakah ada biaya tambahan ?

3.Cari referensi digrup atau komunitas

Ini yang kadang disepelekan blogger pemula, malas mencari referensi. 

Seperti saya waktu itu, kurang banyak referensinya sehingga gampang terpengaruh landingpage.

Point ini sangat penting karena, saran, masukan, ataupun rekomendasi dari orang yang pernah belajar itu lebih berharga dari pada hanya melihat testimoni di landingpage.

Testimoni di landingpage bisa dibuat dan direkayasa oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. 

Saya tidak bilang semuanya seperti itu yaa, tetapi testimoni model seperti yang ada disana bisa disetting agar orang yang mau belajar langsung tertarik tanpa mencari referensi di tempat lain.

Belajar melalui kursus itu sebenarnya lebih baik dari pada belajar secara otodidak jika dilihat dari sisi waktunya. 

Belajar otodidak lebih lama prosesnya karena harus meraba dulu.. melalui fase trial and error dulu.. baru ketemu tekniknya.

Sedangkan belajar melalui kursus, rata-rata materinya sudah tersusun, ada mentornya, bisa bertanya jika tidak paham, dan tentunya lebih terarah target tujuannya. 

Hanya saja terkadang ada oknum yang tidak amanah membuka kursus hanya untuk memanfaatkan para pemula. Jadi berhati-hatilah kawan..

Demikian tips mengikuti kursus online berbayar, semoga bermanfaat yaa..dan terimakasih sudah berkunjung di website kangdidik.com